Mengapa Mahasiswa FKom Melaksanakan UAS di Gedung SC?

Mahasiswa FKom Melaksanakan UAS di Gedung SC. Jumat (24/1/2020).


www.lpmsinergis.com – Minggu ini (20 – 26 Januari 2020), Universitas Kuningan menyelenggarakan Ujian Akhir Semester (UAS) untuk semua mahasiswa dari semua fakultas.

Ketika fakultas lain menyelenggarakan UAS di lingkungan fakultasnya masing-masing. Fakultas Ilmu Komputer (FKom) berbeda, memilih menyelenggarakannya di gedung Student Center (SC) yang biasanya digunakan untuk seminar atau acara organisasi kemahasiswaan.

Menurut salah satu panitia penyelenggara UAS, Tito Sugiharto, alasan diselenggarakannya UAS di SC yakni ketersediaan ruangan di FKom yang terbatas, kondusifitas pelaksanaan, dan data administrasi yang secara teknis lebih cepat.

Ada beberapa pertimbangan dari panitia dan struktural Fakultas Ilmu Komputer. Pertama, mungkin ketersediaan ruang kita terbatas, sementara jumlah (mahasiswa) yang melaksanakan UAS banyak. Kedua, dari kondusifitas pelaksanaan, pengawasan lebih baik. Ketiga, pencetakan berita acara, kekurangan soal, dan absensi, kalau terpusat lebih cepat,” jelas Tito Sugiharto, saat diwawancarai di gedung SC, Senin (20/1/2020).

Mengenai keterbatasan ruang kelas, sebenarnya UAS bisa saja dilaksanakan di ruang kelas, karena ketika Ujian Tengah Semester (UTS) kemarin pun, pelaksanaannya di ruang kelas. Namun, menurut Tito, terdapat permasalahan ketika pengawas tidak hadir tepat waktu yang menyebabkan mahasiswa yang akan melaksanakan ujian menunggu terlalu lama.

UTS bisa dilaksanakan di kelas, tetapi muncul masalah, ada beberapa pengawas yang tidak hadir sesuai waktu, dengan begitu akan ada satu ruang kelas yang harus menunggu. Berbeda kalau terpusat, maka hal itu bisa langsung di-handle oleh panitia,” jelasnya.

Menurut Panji Novantara, salah satu panitia bagian kesekrariatan dan penjadwalan ujian, dengan dilaksanakannya UAS di SC, anggaran yang dikeluarkan juga akan lebih sedikit karena pelaksanaan UAS lebih cepat.

Ruangan lebih efektif, waktu lebih efektif, efisien juga terhadap anggaran. Dalam hal penjadwalan lebih efektif, tidak menekan banyak hari yang begitu lama. Kalau lebih lama harinya, otomatis anggaran kami bengkak,” jelas Panji, Selasa (21/1/2020).

Bagaimana tanggapan mahasiswa FKom yang melaksanakan UAS di gedung SC?

Salah satu mahasiswa yang reporter Sinergis wawancarai, Novandra Maulana, menyatakan lebih fokus melaksanakan ujian di ruang kelas dibandingkan di gedung SC.

Lebih enak di kelas. Bisa lebih fokus ngerjainnya, jadi enggak banyak distract. (Kalau di gedung SC) kayak enggak lagi ujian, kayak lagi seminar,” kata Novandra, mahasiswa jurusan Teknik Informatika, Senin (20/1/2019).

Berbeda dengan Novandra, mahasiswa lain yang reporter Sinergis wawancarai, Lieken Febrina Tri Andoro, merasa lebih nyaman melaksanakan UAS di gedung SC.

Menurut aku lebih enakan di SC. Kalo di SC itu (terasa) bener-bener ujian. Aku teh UAS di SC, harus bener-bener belajar jangan asal-asalan,” ungkap Lieken, Kamis (23/1/2020).

Menanggapi mahasiswa yang keberatan terkait pelaksanaan ujian di gedung SC, Tito mengatakan, mahasiswa dapat menyampaikan aspirasinya melalui ormawa (organisasi kemahasiswaan) yang ada di Fakultas Ilmu Komputer, yang nantinya oleh ormawa akan disampaikan kepada pihak fakultas.

Kalau mahasiswa ada aspirasi dan merasa lebih kondusif di ruangan kelas, maka sampaikanlah aspirasi itu melalui ormawa-ormawa yang ada. Kita ada Hima (Himpunan Mahasiswa) ada juga Badan Eksekutif Mahasiswa. Kumpulkanlah ormawa tersebut, nanti hasil keputusannya sampaikan baik-baik ke Wakil Dekan II,” tuturnya. (tra/arf).


Reporter: Tri Asep Tumbara
Penulis: Tri Asep Tumbara
Editor: Arfan Muhammad Nugraha

Posting Komentar

0 Komentar